SDP Entrepreneur : Dari Yang Muda Berani Berwirausaha

Suasana GMB, Kamis 22 Oktober 2015

Kamis, 22 Oktober 2015 Departemen Kewirausahaan (KWU) BEM FIS UNY mengadakan acara Gerakan Mahasiswa Berwirausaha (GMB). GMB merupakan follow-up dari serangkaian acara Student Development Program (SDP) Entrepreneur yang diadakan departemen yang sama. Sebelumnya, Acara Talkshow Kewirausahaan yang juga rangkaian dari SDP Entrepreneur dilaksanakan pada Sabtu, 10 Oktober 2015 di Ruang Ki Hadjar Dewantara FIS UNY dan bekerja sama dengan Kopma UNY.

Konsep acara GMB yang bertemakan “Dari yang Muda Berani Berwirausaha” ini sendiri dibuat menarik mungkin oleh panitia. Di GMB ini peserta yang terdiri dari mahasiswa baru angkatanj 2015 terbagi menjadi beberapa kelompok mendirikan stand produk yang terdiri dari stand aneka jajajan, berbagai macam minuman dan makanan tradisional.

Di awal acara peserta mempresentasikan produk yang mereka buat dihadapan juri. Presentasi dimulai dari pengenalan produk, strategi pemasaran hingga keunggulan dan inovasi yang ditawarkan dari produk yang mereka buat. Dalam acara GWB ini juri menilai stand peserta menjaadi beberapa macam, ada stand terbaik dan stand terfavorit. Untuk stand terbaik dimenangkan stand dari PKnH 1 dan stand terfavorit dimenangkan oleh stand Ilmu Komunikasi.

Acara yang berlangsung di Halaman Ruang Cut Nyak Dhien mulai dari pukul 08.00 hingga 15.00 WIB ini berlangsung meriah, selain ada hiburan dari masing-masing jurusan juga ada pameran poster dari Departemen Komunikasi dan Informasi (KOMINFO) BEM FIS UNY.